Kesunyian di Pulau Pelambak

Aceh Singkil, Onenews - Aceh Singkil memang memiliki banyak pulau-pulau kecil yang bisa kunjungi. Salah satu pulau indah diantaranya adalah Pulau Palambak. Pulau ini menawarkan wisata ala Hawaii yang indah dan tidak membosankan. Keindahan alam yang di tawarkan begitu memesona sehingga banyak wisatawan baik domestik maupun manca negara yang datang. 

Berlibur di Pulau Pelambak bisa jadi merupakan impian setiap orang. Betapa tidak, pulau yang merupakan salah satu dinasti wisata kabupaten Aceh Singkil ini begitu indah dengan hamparan kebun kelapa yang begitu mempesona dipandang mata, berpadu indah dengan hamparan pantai pasir putih yang membentang.

Apa yang kita rasakan jika berlibur di pulau ini? Jawabnya adalah kesunyian yang bisa membawa angan-angan kemasa lalu. Tak terdengar hiruk pikuk dan kebisingan. Deburan ombak dan hembusan angin pantai seketika membuat kita lupa kerasnya kehidupan diluar sana begitu kita menginjakkan kaki di pantai ini. 

Meski tempat wisata yang satu ini agak tersembunyi di pelosoh Pulau Banyak, namun kita tak akan menyesal jika berlibur kesana. Pesona pantainya begitu indah, nyiur melambai diantara birunya langit. Sementara hamparan laut yang jernih terlihat sejauh mata memandang.

Di pulau yang sepi ini beberapa bungalow yang dibangun sederhana terlihat rapi berjejer. Memang ada batasan yang diterapkan di pulau tersebut, namun mungkin saja ini adalah salah satu cara untuk tetap menjaga kelestarian alam di pulau yang ditubuhi pohon kelapa ini. Jika kita ingin melihat betapa indahnya pulau ini, maka berjalan-jalanlah mengintarinya. 

Tidak salah jika banyak yang mengatakan Pulau Pelambak adalah surga kecil yang tersembunyi diantara pulau indah lainnya yang ada di Kepulauan Banyak Aceh Singkl. Pasalnya, pulau yang satu ini banyak menawarkan keindahan alam yang mempesona yang sulit ditemuai dibelahan nusantara.

Benarkah? Coba saja, dan Anda tidak akan menyesal untuk datang kedua kalinya. Jika ingin berlibur dan mencari dinasti wisata yang eksotis dengan kesunyiannya, maka Pulau Pelambaklah tempatnya.(Rama).
SPONSOR
Lebih baru Lebih lama
SPONSOR